Aspek-Aspek yang Perlu Disunting dalam Teks Cerita Pendek?

Aspek-Aspek yang Perlu Disunting dalam Teks Cerita Pendek?

Aspek-aspek yang perlu disunting dalam teks cerita pendek adalah:
1. Penulisan ejaan.
2. Tanda baca.
3. Pilihan kata (Diksi).
4. Keefektifan kalimat.
5. Kepaduan paragraf.
6. Kebulatan wacana.

Perhatikan penjelasan berikut, ya.

Cerpen adalah bentuk karya sastra berupa prosa yang menggambarkan suatu tokoh serta lingkungannya, disertai berbagai permasalahan yang menimpa para tokoh tersebut serta bagaimana solusi untuk memecahkan permasalahan itu.

Aspek-aspek yang harus diperhatikan dalam penyuntingan sebagai berikut.
1. Penulisan ejaan
Banyak hal yang masuk ke dalam ejaan, di antaranya ada pemakaian huruf (penulisan huruf kapital, penulisan huruf cetak miring), penulisan kata (akronim, singkatan, kata ganti, kata depan, dan lain-lain), penulisan angka dan lambang bilangan, serta penulisan unsur serapan.
2. Tanda baca
Di dalam kalimat, tanda baca berfungsi untuk memberi arahan intonasi maupun penggalan yang tepat. Kalau memberi tanda bacanya salah, bisa berakibat kesalahpahaman.
3. Pilihan kata (Diksi)
Pilihan kata yang kita gunakan harus disesuaikan dengan jenis tulisannya. Misalnya, bila menulis tulisan yang formal, maka kamu harus menggunakan bahasa yang baku dalam tulisannya. Pilihan kata juga berkaitan dengan penulisan kata yang tepat sesuai dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
4. Keefektifan kalimat
Aspek ini berkaitan dengan penyusunan kalimat yang memperhatikan kepaduan gramatikal, penggunaan kata maknanya tumpang tindih, dan penggunaan kata yang tidak tepat posisinya.
5. Kepaduan paragraf
Hal ini berkaitan dengan kalimat-kalimat penyusun paragraf dan paragraf-paragraf yang tersusun di dalam karangan harus memiliki gagasan yang utuh.
6. Kebulatan wacana
Kebulatan wacana dapat dilihat dari keseluruhan karangan. Karangan harus memiliki gagasan yang sejalan antara sebuah paragraf dengan paragraf lainnya.

Dengan demikian, aspek-aspek yang perlu disunting dalam teks cerita pendek adalah:
1. Penulisan ejaan.
2. Tanda baca.
3. Pilihan kata (Diksi).
4. Keefektifan kalimat.
5. Kepaduan paragraf.
6. Kebulatan wacana.

Semoga membantu 🙂