Perjanjian gayanti

Perjanjian gayanti

mungkin maksud kamu adalah “Perjanjian Giyanti”
Baik, kakak bantu jawab ya !

Perjanjian Giyanti merupakan sebuah kesepakatan antara VOC dengan pihak Mataram yang diwakili oleh Sultan Pakubuwana III dan juga kelompok Pangeran Mangkubumi.

Pembahasan :

Nama Giyanti diambil dari lokasi penandatanganan perjanjian ini, yaitu di Desa Giyanti di tenggara kota Karanganyar, Jawa Tengah. Perjanjian ini merupakan bentuk kesepakatan antara VOC dengan pihak Mataram yang pada saat itu diwakili oleh Sultan Pakubuwana III dan juga kelompok Pangeran Mangkubumi. Berdasarkan perjanjian ini, wilayah Mataram dibagi dua, wilayah di sebelah timur dikuasai oleh pewaris tahta Mataram yaitu Sunan Pakubuwana III dan tetap berkedudukan di Surakarta. Sedangkan wilayah barat diserahkan kepada Pangeran Mangkubumi dan kemudian ia diangkat menjadi Sultan Hamengkubuwana I yang berkedudukan di Yogyakarta.

Semoga bisa bermanfaat ya !