Peluang muncul mata dadu bernomor prima adalah…

peluang muncul mata dadu bernomor prima adalah…
A. 5/6
B. 3/6
C. 2/6
D. 1/6

Jawaban yang benar adalah B.

Perhatikan konsep berikut.
Peluang suatu kejadian dirumuskan:
P(K) = n(K)/n(S)
Keterangan:
P(K) : peluang kejadian K
n(K) : banyak anggota dalam kejadian K
n(S) : banyak anggota dalam himpunan ruang sampel

Misalkan:
K : himpunan muncul mata dadu bernomor prima

Diketahui:
K = {2, 3, 5}
n(K) = 3
S = {1, 2, 3, 4, 5, 6}
n(S) = 6

Peluang muncul mata dadu bernomor prima yaitu:
P(K) = n(K)/n(S)
P(K) = 3/6

Dengan demikian peluang muncul mata dadu bernomor prima adalah 3/6.
Oleh karena itu, jawabannya adalah B.