rima adalah

rima adalah

Rima adalah pengulangan bunyi berselang yang terdapat pada larik puisi.

Untuk memahami jawaban tersebut, perhatikan pembahasan berikut.

Makna adalah arti yang dimiliki sebuah kata. Makna kata dapat ditemukan melalui Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

Menurut KBBI, rima adalah pengulangan bunyi yang berselang, baik di dalam larik sajak maupun pada akhir larik sajak yang berdekatan.

Jenis-jenis rima adalah sebagai berikut.
1. Rima terus merupakan persamaan bunyi kata pada akhir setiap baris, yaitu a-a-a-a.
2. Rima ke mbar merupakan persamaan bunyi kata yang saling berpasangan, yaitu a-a-b-b.
3. Rima s ilang merupakan persamaan bunyi kata yang diletakkan secara silang, yaitu a-b-a-b.
4. Rima pe luk merupakan persamaan bunyi kata yang saling berpelukan, yaitu a-b-b-a.
5. Rima pu tus merupakan persamaan bunyi kata yang putus, yaitu a-b-b-b.
6. Rima bebas merupakan persamaan bunyi kata yang diletakkan secara bebas.

Dengan demikian, rima adalah pengulangan bunyi berselang yang terdapat pada larik puisi.

Semoga membantu, ya. ๐Ÿ™‚