Sebongkah es bervolume 200 cm³ terapung di atas air dengan volume es yang terapung 60 cm³, maka massa jenis es adalah…

Sebongkah es bervolume 200 cm³ terapung di atas air dengan volume es yang terapung 60 cm³, maka massa jenis es adalah…

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah 700 kg/m³.

Diketahui :
V es = 200 cm³ = 2×10‾⁴ m³
V terapung = 60 cm³ = 6×10‾⁵ m³
ρ air = 1000 kg/m³

Ditanya : ρ es

Jawab :
Berdasarkan hukum Archimedes, benda yang tercelup ke dalam zat cair akan mendapat gaya apung/gaya Archimedes yang besarnya dirumuskan :
Fa = ρf.Vbf.g
dimana :
Fa : gaya apung (N)
ρf : massa jenis fluida (kg/m³)
Vbf : volume tercelup (m³)
g : percepatan gravitasi (m/s²)

Pada kasus ini es terapung di atas air. Pada es berlaku :
Fa = w
ρf.Vbf.g = m.g
ρ air.Vbf = ρ es.V es
1000.(2×10‾⁴ – 6×10‾⁵) = ρ es.2×10‾⁴
ρ es = 1000.1,4×10‾⁴/2×10‾⁴
ρ es = 700 kg/m³

Jadi massa jenis es adalah 700 kg/m³.

Semoga membantu ya 🙂