Sebuah menara tampak pada layar tipi dengan tinggi 24 cm dan lebar 10 cm. Berapakah lebar sebenarnya menara tersebut jika tinggi sebenarnya 18 m.

Sebuah menara tampak pada layar tipi dengan tinggi 24 cm dan lebar 10 cm. Berapakah lebar sebenarnya menara tersebut jika tinggi sebenarnya 18 m.

Jawaban yang benar adalah 7,5 m

Pembahasan
Skala merupakan perbandingan ukuran pada gambar dengan ukuran yang sebenarnya.

Skala = ukuran pada gambar/ukuran sebenarnya

*)Tangga satuan panjang
_km
__hm
____dam
______m
________dm
___________cm
_______________mm
*Tiap naik satu tangga dibagi 10
*Tiap turun satu tangga dikali 10
*m ke cm turun 2 tangga maka dikali 10 sebanyak 2 kali
1 m = (1×100) cm
*) cm ke m naik dua kali maka dibagi 100
1 cm = (1/100) m

Diketahui
Tinggi menara pada layar tv = 24 cm
Lebar menara pada layar tv = 10 cm
Tinggi sebenarnya menara = 18 m

Ditanyakan: lebar sebenarnya menara

Penyelesaian
Skala = ukuran pada gambar/ukuran sebenarnya
Skala = tinggi pada layar tv/tinggi sebenarnya
Skala = 24 cm/18 m
Skala = 24 cm/ (18×100) cm
Skala = 24 cm/ 1.800 cm (bagi pembilang penyebut dengan FPB 24 dan 1.800 yaitu 24)
Skala = (24/24)/(1.800/24)
Skala = 1 /75

*) Mencari lebar sebenarnya
Skala = ukuran pada gambar/ukuran sebenarnya, maka
Ukuran sebenarnya = ukuran pada gambar/skala
Lebar sebenarnya = lebar pada layar tv/skala
Lebar sebenarnya = 10 cm/(1/75)
Lebar sebenarnya = 10 × (75/1)
Lebar sebenarnya = 10 × 75
Lebar sebenarnya = 750 cm
Lebar sebenarnya = (750/100)m
Lebar sebenarnya = 7,5 m.

Jadi lebar sebenarnya menara tersebut adalah 7,5 meter.