Suatu gas ideal yang berada dalam ruang tertutup memiliki volume 4 L, tekanan 2 atm, dan suhu 27°C. Jika volume gas tersebut menjadi 1/4 kali semula dan suhunya dinaikkan menjadi 327°C, tekanan gas tersebut menjadi ….

Suatu gas ideal yang berada dalam ruang tertutup memiliki volume 4 L, tekanan 2 atm, dan suhu 27°C. Jika volume gas tersebut menjadi 1/4 kali semula dan suhunya dinaikkan menjadi 327°C, tekanan gas tersebut menjadi ….
A. 4 atm
B. 8 atm
C. 16 atm
D. 32 atm
E. 64 atm

jawaban dari pertanyaan kamu adalah C. 16 atm.

Diketahui:
V1 = 4 L
T1 = 27° C = (27 + 273) K = 300 K
P1 = 2 atm
V2 = 1/4 V1 = 1/4 x 4 = 1 L
T2 = 327° C = (327 + 273) K = 600 K

Ditanya: P2 = .. ?

Pembahasan:

Hukum Boyle-Gay Lussac merupakan hukum fisika yang menghubungkan antara suhu, volume, dan tekanan gas ideal. Secara matematis dirumuskan:

(P1 V1) / T1 = (P2 V2) / T2

Keterangan:
T1 : suhu awal (K)
T2 : suhu akhir (K)
V1 : volume awal (L)
V2 : volume akhir (L)
P1 : tekanan awal (atm)
P2 : tekanan akhir (atm)

Maka diperoleh:

(P1 V1) / T1 = (P2 V2) / T2
(2 x 4) / 300 = (P2 x 1) / 600
2/75 = P2/600
P2 = (2/75) x 600
P2 = 16 atm

Jadi, tekanan akhir gas adalah 16 atm.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.