Berikan penjelasan tentang istilah atau nama di bawah ini! Politik Etis ?

Berikan penjelasan tentang istilah atau nama di bawah ini!
Politik Etis ?

Politik Etis adalah suatu pemikiran yang menyatakan bahwa pemerintah kolonial memegang tanggung jawab moral bagi kesejahteraan pribumi. Pemikiran ini merupakan kritik terhadap politik tanam paksa. Munculnya kaum Etis yang dipelopori oleh Pieter Brooshooft (wartawan Koran De Locomotief) dan C.Th. van Deventer (politikus) ternyata membuka mata pemerintah kolonial untuk lebih memperhatikan nasib para pribumi yang terbelakang.

Perhatikan pembahasan berikut :

Pencetus politik Etis adalah Van Deventer. Isi dari politik Etis terkenal dengan istilah Trilogi Van deventer atau Trias Van deventer. Van Deventer menjelaskan bahwa Belanda telah berhutang budi kepada rakyat Indonesia. Hutang budi itu harus dikembalikan dengan memperbaiki nasib rakyat, mencerdaskan dan memakmurkan. Isi politik etis yaitu:

1. Irigasi, membangun dan memperbaiki pengairan-pengairan dan bendungan untuk keperluan pertanian
2. Emigrasi, mengajak penduduk untuk bertransmigrasi
3. Edukasi, memperluas dalam bidang pengajaran dan pendidikan

Pada dasarnya kebijakan-kebijakan yang diajukan oleh van Deventer tersebut baik. Akan tetapi dalam pelaksanaannya terjadi penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan oleh para pegawai Belanda. Hingga akhirnya sistem politik etis pun mengalami kegagalan.

Semoga bermanfaat ya !